UIN Antasari Mutakhirkan Aplikasi BKD, Ini Fitur Barunya
Erwinsyah, M.Kom. saat menjadi narasumber Sosialisasi Aplikasi BKD baru (Foto:Humas/Hadi Rustami)
BANJARMASIN – Aplikasi ini disosialisasikan di Auditorium Mastur Jahri, Kampus 1 Universitas Islam Negeri Antasari. Tim Unit Teknologi Informasi dan Pangkalan Data telah menambahkan fitur terkini, guna memudahkan pengisian laporan beban kerja dosen (BKD) terbaru.
Fitur tersebut adalah hadirnya kolom Kewajiban Khusus Dosen. Jika dahulunya beban ini hanya untuk jenjang Lektor Kepala, Guru Besar, sekarang semua dosen diwajibkan.
Hal ini berdasarkan peraturan baru dari pemerintah pusat, yang kemudian ditindaklanjuti dengan keluarnya Surat Keputusan Rektor Nomor 758 Tahun 2022 tentang Perubahan atas Keputusan Rektor Nomor 477 Tahun 2018 tentang Pedoman Beban Kerja Dosen dan Evaluasi Tridarma Perguruan Tinggi Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin dan Kopertais Wilayah XI Kalimantan.
“Sehingga nanti 2 Juli sampai Desember 2023, maka kita sudah harus bersiap-siap untuk memenuhi kewajiban kita sesuai tingkatan jabatan akademik,” jelas Dr. Syaugi Mubarak Seff, M.A., Ketua Lembaga Penjaminan Mutu, saat menyampaikan laporannya, Kamis (16/12/2022).
Di antara fitur yang ditambahkan, adalah hadirnya pilihan telah menulis di jurnal, sehingga tidak perlu lagi mengisi secara manual, tinggal diklik di kolom yang disediakan.
“Nah, mudah-mudahan menjadi kemudahan bagi kita, dan insyaAllah dengan sistem yang baru ini kinerja kita akan meningkat, tentu tukin pun akan meningkat,” harap Dr. Syaugi Mubarak Seff, M.A., yang disahut dengan ucapan amin dari para peserta.
Sementara itu, Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A., optimis dengan perubahan ini akan berpengaruh terhadap akreditasi, karena salah satu indikatornya adalah jumlah publikasi penelitian para dosen.
“Kemarin, Prodi S-2 Bahasa Arab itu bisa unggul ya karena banyak karya internasionalnya,” ungkapnya saat memberikan sambutan.
Lulusan S-3 Universitas Utrecht Belanda ini juga mendorong para dosen memanfaatkan 12 jurnal internal. Belum lagi rencana penerbitan jurnal baru berakreditasi internasional, bekerja sama dengan sejumlah perguruan tinggi luar negeri.
“InsyaAllah tahun depan, edisi pertama akan dilaunching di Brunei Darussalam, di Universiti Islam Sultan Sharif Ali,” sebut Rektor.
Banyak fasilitas lainnya yang juga diberikan UIN Antasari, agar para dosen yang berjumlah sekitar 368 makin produktif dan berkontribusi bagi masyarakat, sekaligus melahirkan generasi-generasi baru “Unggul dan Berakhlak”.
(Fur/Ali)