BANJARMASIN – “Asalamualaikum, perkenalkan nama saya Syuan Yuan Chiou, saya dari Taipei”. Kalimat dalam Bahasa Indonesia dengan intonasi dan nada bicara yang terdengar berbeda itu, disampaikan guru besar dari National Chengchi University (NCCU) Taiwan saat memulai penyampaian materi, pada Seminar Internasional Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) UIN Antasari, bertema “Tantangan Pengelolaan Dakwah di Era Media Sosial”, di Auditorium Mastur Jahri Kampus 1, Selasa (8/10/2024).