BANJARMASIN – Diraihnya predikat akreditasi Unggul tidak membuat UIN Antasari Banjarmasin terlena dalam zona nyaman, namun terus bergerak untuk meningkatkan kualitas layanan.
ISTANBUL – Rabu (11/9/2024), Rektor UIN Antasari Banjarmasin Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. mengunjungi Istanbul Foundation for Science and Culture (IFSC). Kedatangan Rektor ini disambut hangat Direktur IFSC Dr. Said Yüce, M.A. bersama jajaran, pada pukul 11 siang waktu setempat.
BANJARMASIN – Guna meningkatkan kompetensi dosen-dosennya, Fakultas Ushuluddin dan Humaniora (FUH) UIN Antasari melaksanakan Workshop Desain Pembelajaran Ilmu-Ilmu Keushuluddinan dan Humaniora Berbasis Integrasi Ilmu. Acara ini dilaksanakan di Aula FUH Kampus 1, Selasa–Rabu (3–4 September 2024).
BANJARMASIN – “Ada kekhawatiran, IAIN yang semula akan mencetak ulama, saat bertransformasi menjadi UIN berubah arah kepada duniawi semata”. Pernyataan tersebut disampaikan Dekan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi (FDIK) Dr. H. Muhammad Abduh Amrie, M.A., saat menyampaikan sambutan pada pembukaan Workshop Implementasi Integrasi Ilmu terhadap Tridarma Perguruan Tinggi, Kamis (29/8/2024), di Aula Zafry Zamzam Gedung Rektorat, Kampus 1.
BANJARMASIN – Metafora untuk integrasi ilmu umum dan keislaman telah lahir dari berbagai pakar. Diawali dari UIN Yogyakarta mencetuskan istilah Jaring Laba-Laba, UIN Malang dengan Pohon Keilmuan, UIN Bandung dengan Roda Ilmu, hingga UIN Surabaya dengan Menara Kembar. Ternyata di UIN Banjarmasin juga telah memunculkan perumpamaan untuk perpaduan ilmu tersebut dengan istilah Sungai Pengetahuan.
BANJARMASIN – Untuk meningkatkan wawasan para tenaga pengajar, Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Antasari melaksanakan Seminar Wawasan Integrasi Ilmu bagi Dosen Ilmu Umum dan Dosen Ilmu Keagamaan. Acara ini dilangsungkan dua hari, Senin–Selasa (20–21/05/2024), di Auditorium Mastur Jahri, Kampus 1.