PARAMASAN – Jumat (20/9/2024), tepatnya dimulai pukul 09.00 Wita, warga Dusun Danau Huling dan Muara Uman sangat antusias menghadiri program kerja cek kesehatan gratis, yang diadakan para mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik Tahap I Semester Ganjil 2024/2025 Universitas Islam Negeri Antasari, berkolaborasi dengan para mahasiswa IAIN Pontianak yang mengikuti KKN Kolaboratif Nusantara. Kegiatan ini juga diinisiasi UPT Puskemas Paramasan, Kabupaten Banjar.
NJARBARU – Duduk di depan, empat mahasiswa berjas almamater biru langit. Kehadiran mereka mencuri perhatian 272 mahasiswa/i UIN Antasari yang mengenakan jas almamater biru tua. Mereka adalah utusan IAIN Pontianak, yang perdana di tahun ini mengikuti KKN Kolaborasi, untuk mengabdi ke pedesaan di Kalimantan Selatan.
PONTIANAK – Sebagai bagian dari upaya memperkuat kemitraan antarlembaga, UIN Antasari secara aktif terus melakukan pertemuan koordinasi dan komunikasi dengan pihak mitra kerja sama. Upaya tersebut salah satunya diwujudkan dengan kunjungan silaturahmi ke IAIN Pontianak, Rabu (31/07/2024).
BANJARMASIN – Salah satu kriteria kampus disebut unggul adalah kiprahnya di level internasional. Sebagai perguruan tinggi yang mengusung visi “Unggul dan Berakhlak”, UIN Antasari semakin gencar melakukan kegiatan dan berkiprah pada lingkup global. Salah satunya adalah dalam bentuk pengiriman dosen untuk pengabdian internasional di Malaysia dan Brunei. Kegiatan ini dikooordinir Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M), yang dilaksanakan estafet, mulai 31 Juli s.d. 5 Agustus 2024.
Berbincang serius, para pimpinan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) perguruan tinggi keagamaan Islam negeri (PTKIN) se-Kalimantan hadir di IAIN Pontianak, membahas penguatan kerja sama untuk peningkatan kualitas SDM daerah, menghadapi perpindahan Ibu Kota Negara.
Dari kiri ke kanan: Wakil Rektor UINSI Samarinda Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama Dr. H. M. Abzar Duraiesa, M.Ag., WR UIN Antasari Bid. KK Dr. …