BANJARMASIN – Program Studi S-1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiah (PGMI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, menjalani Asesmen Lapangan (AL), oleh dua asesor dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK). Prodi ini pun diharapkan meraih status Unggul, usai tingginya nilai Laporan Evaluasi Diri (LED) yang dilayangkan.
BANJARMASIN – “Alhamdulillah, bi idznillah”, ungkap Achmad Azhar Basyir, di status WhatsAppnya, Ahad (12/1/2025) malam. Alumnus UIN Antasari ini pun resmi dinyatakan lulus menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil 2024, di Direktorat Jenderal Penyelenggaran Haji dan Umrah Kementerian Agama Republik Indonesia, dengan menduduki peringkat pertama.
BANJARBARU – Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. melalui Dr. H. Akhmad Sagir, M.Ag. (Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan, dan Keuangan), menghadiri pembukaan kegiatan Character Building, gelaran PT Banua Mandiri Pratama (BMP), di Gedung Perkuliahan Fakultas Ushuluddin dan Humaniora Kampus 2, Sabtu (11/1/2025).
BANJARMASIN – Berdiri kokoh, 2 gedung baru asrama di Kampus 1 mendapat peninjauan dari perwakilan Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kalimantan Selatan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat RI. Mereka pun memantau sejumlah titik yang perlu perbaikan, agar bisa dihuni Februari ini.
BANJARMASIN – Hari-hari seru dirasa Mahasiswi Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Rabiatul Adawiah, bakal dialaminya selama 3 bulan di asrama. Di dua hari pertama saja, ia sudah suka berbagi cerita dengan teman satu kamarnya, mendiskusikan tugas bersama, hingga menjalani rutinitas amal ibadah.
BANJARBARU – Suasana khidmat berlangsung di Gedung Serbaguna Kampus 2, Sabtu (4/1/2025). Pembacaan syair manakib Abah Guru Sekumpul, saat peringatan Haul ke-20, oleh Grup Maulid Mahasiswa, diikuti jajaran pimpinan UIN Antasari, bersama ratusan para orang tua/wali mahasiswa angkatan 2024.
BANJARBARU – Program Studi Pendidikan Profesi Guru Universitas Islam Negeri Antasari, kembali mencetak rekor lulusan tertinggi, yang kali ini mencapai 99,54%, saat Yudisium PPG Dalam Jabatan Batch 1 Tahun 2024.
BANJARBARU – Yudisium pendidikan profesi guru, perdana dilakukan di Kampus 2, untuk kelompok Dalam Jabatan (Daljab) Batch 1 Tahun 2024. Para peserta pun banyak yang pertama kali mengunjungi lokasi baru ini, yang diajak Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. untuk bisa menjadi juru bicara, akan kerennya Universitas Islam Negeri Antasari.
BANJARBARU – Kesan mendalam sangat diresapi para lulusan, saat Yudisium Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan (Daljab) Batch 1 Tahun 2024. Selama 6 bulan mereka merasakan pelayanan memuaskan dari Program Studi PPG, menjalani merdeka belajar, hingga mendorong memanusiakan peserta didik.
BANJARBARU – Terbit sudah izin dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) Republik Indonesia, untuk dibukanya Program Studi (Prodi) S-1 Bisnis Digital di UIN Antasari Banjarmasin. Izin tersebut bernomor 8482/E1/HK.03.00/2024, tanggal 16 Desember 2024, tertanda tangan Plt. Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Prof. Tjitjik Srie Tjahjandarie, Ph.D.