Sambut IKN, UIN Antasari Canangkan Prodi Bisnis Digital dan Ilmu Lingkungan
BANJARMASIN – Universitas Islam Negeri Antasari terus berkembang pesat, yang kini menghadirkan kampus 2 dengan fasilitas memadai di Banjarbaru. Bahkan menyambut perpindahan ibu kota negara di provinsi tetangga, Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. merencanakan pendirian program studi baru, yakni Bisnis Digital dan Ilmu Lingkungan.
Dua prodi ini dirasa relevan, seiring dunia yang memasuki era disrupsi imbas perubahan cepat teknologi informasi. Namun tetap tak lupa dengan alam, hingga ilmu lingkungan juga dinilai penting dipelajari, di tengah dampak pemanasan global.
“Untuk menghadapi hadirnya IKN, kita berencana membuka Prodi Bisnis Digital dan Ilmu Lingkungan,” tegas Rektor saat dihubungi Humas, Selasa (11/06/2024).
Ketika ditemui di ruang kerjanya, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan Dr. Hj. Nida Mufidah, M.Pd. menceritakan, bahwa usulan pembukaan 2 program studi tersebut sedang memasuki tahap pembuatan proposal.
“Semoga nanti disetujui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI,” harapnya, Rabu (13/06).
Pihaknya menargetkan usulan tersebut sudah bisa dimasukkan ke Kemendikbudristek pada Juli atau Agustus nanti.
Bahkan selain prodi baru di jenjang sarjana, saat bersamaan juga sedang digodok rencana pembukaan program studi S-2 Bahasa Inggris.
Sedangkan prodi yang telah berdiri ada 30 program studi di lima fakultas, yakni:
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan:
S-1 Pendidikan Agama Islam
S-1 Pendidikan Bahasa Arab
S-1 Tadris Bahasa Inggris
S-1 Pendidikan Matematika
S-1 Manajemen Pendidikan Islam
S-1 Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam
S-1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiah
S-1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini
S-1 Tadris Kimia
S-1 Tadris Fisika
S-1 Tadris Biologi
S-1 Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam
Fakultas Syariah:
S-1 Hukum Keluarga Islam (Akhwal Syakhshiyyah)
S-1 Hukum Ekonomi Syariah (Muamalah)
S-1 Hukum Tata Negara (Siyasah Syariyyah)
S-1 Perbandingan Mazhab
Fakultas Ushuluddin dan Humaniora
S-1 Studi Agama-Agama
S-1 Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir
S-1 Aqidah dan Filsafat Islam
S-1 Psikologi Islam
S-1 Ilmu Hadis
Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi
S-1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
S-1 Bimbingan dan Penyuluhan Islam
S-1 Manajemen Dakwah
S-1 Teknologi Informasi
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
S-1 Ekonomi Syariah
S-1 Perbankan Syariah
S-1 Asuransi Syariah
S-1 Akuntansi Syariah
S-1 Manajemen Bisnis Syariah
Semuanya masih bisa dimasuki, dengan pendaftaran yang tinggal 2 hari, dengan rincian sebagai berikut:
Jalur Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UMPTKIN):
Pendaftaran : 17 April–15 Juni 2024
Finalisasi pendaftaran: 17 April–19 Juni 2024
Cetak kartu: 1 Mei 2024
Ujian: 24–30 Juni 2024
Pengumuman: 8 Juli 2024
Jalur Mandiri
Pendaftaran: 1–16 Juli 2024
Ujian: 22–23 Juli 2024
Pengumuman: 29 Juli 2024
Link brosur dan video penerimaan mahasiswa baru dan program studi:
Info Pendaftaran:
Instagram:
Tiktok:
Video profil:
Narahubung:
085251290578 (Nahed)
085249642854 (Novi)
087790379049 (Najla)
085350469292 (Ambar)
0811515583 (Abdi)
(Fur/Ana)