Rektor Konsultasi ke Itjen Kemenag RI, Auditor: UIN Antasari Berpotensi Meraih WBBM
JAKARTA – Usai bertemu dengan Irjen Kemenag RI Faisal Ali Hasyim, Rektor UIN Antasari Banjarmasin Mujiburrahman menemui Siti Mudayaroh, Auditor Inspektorat Jenderal Kementerian Agama yang menangani program Zona Integritas (ZI) Wilayah Bebas dari Korupsi serta Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Jumat (6/92024).
Rektor berkonsultasi tentang peluang dan tantangan yang dihadapi dalam upaya meraih WBBM. Mudayaroh dengan murah hati meluangkan waktunya dan berbagi informasi tentang pengalaman satuan-satuan kerja di Kemenag, yang pernah mengikuti penilaian nasional oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Mudayaroh pun menegaskan, bahwa WBBM harus menjadi komitmen bersama seluruh civitas academica, bahwa memberikan pelayanan terbaik sesuai standar pelayanan yang ditentukan harus benar-benar dilaksanakan.
“Misalnya, jangan sampai ada dosen yang suka memindah jam kuliah, atau sulit ditemui untuk konsultasi,” katanya.
Selain itu, Mudayaroh juga menekankan pentingnya satu layanan yang inovatif dan unik yang berangkat dari masalah di lapangan, kemudian berkat inovasi itu, masalah tersebut bisa diatasi.
Mudayaroh berpesan agar semua Tim ZI UIN Antasari terus bersemangat dan optimistis.
“Kita tidak boleh kehilangan harapan. UIN Antasari memiliki potensi untuk itu,” pungkasnya.
(Catatan Perjalanan Rektor)