PSGA LP2M UIN Antasari Gelar Kajian Fikih Perempuan tentang Lingkungan Hidup
UIN Antasari– Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UIN Antasari Banjarmasin kembali menggelar Kajian Fikih Perempuan dengan tema “Perempuan dan Lingkungan Hidup di Kalimantan Selatan” bertempat di Aula Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Antasari Banjarmasin. Senin (2019/10/28)
Kajian ini dibuka oleh Wakil Rektor bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan Dr. Sukarni M.Ag. yang dihadiri oleh para pemerhati perempuan dan anak, dan dosen baik dari lingkungan UIN Antasari maupun dari luar. Narasumber yang dihadirkan adalah Dr. Hj. Habibah, MA yang mengkaji Perempuan dan Bi’ah (lingkungan) dalam perspektif hukum Islam dan Rizqi Hidayat. S.P, dari WALHI Kalimantan Selatan yang membahas dari sudut sumber daya alam dan gerakan perempuan.
Dr. Sukarni dalam sambutannya sangat senang dan memberikan apresiasi yang besar untuk kegiatan ini, beliau mengatakan bahwa tema yang diangkat sangat relevan dengan keadaan sekarang ini terutama bagi pemerhati perempuan dan anak. “Kalau kita berbicara tentang lingkungan hidup saat ini sangat tepat, karena secara teoritis Islam sangat kaya dengan ide-ide lingkungan, kemudian juga secara nyata alam kita juga mulai terasa panas. Akibat dari kerusakan alam itu besar sekali dampakmya” tandas Sukarni.
Lingkungan hidup saat ini, terutama Kalimantan Selatan sangat memprihatinkan, kondisi hutan, lahan, air dan udara. Ditegaskan oleh Dr. Fatrawati Kumari, M.Hum., berdasarkan data yang diperoleh bahwa 41 % hutan di Kalimantan Selatan termasuk Meratus mengantongi izin tambang, kemudian 33 % sungai yang terdapat di hutan Kalimantan Selatan sudah menjadi area pertambangan, juga udara yang setiap tahun mengalami polusi yang disebabkan kebakaran hutan.
“Usaha-usaha secara politis bagaimana kita mengawal legislasi yang berkaitan dengan peraturan perundang-undangan atau perda tentang lingkungan mesti kita kawal secara bersama-sama, kemudian usaha-usaha kultural semampu mungkin untuk kita lakukan baik secara sosial, budaya tak terkecuali secara keagamaan” tutur Fatrawati.
Fatrawati menegaskan bahwa kajian kali ini merupakan bentuk usaha kultural keagamaan sebagai bentuk partisipasi dalam memberikan pencerahan kepada masyarakan untuk memahami bagaimana agama memadang lingkungan. (YAD/HDR)