Pengambilan Ijazah dan Transkrip Nilai bagi Alumni Yudisium Semester Genap TA 2017/2018
Dalam rangka memberikan kemudahan dan kesempatan kepada Alumni UIN Antasari Banjarmasin yang diyudisium pada semeter genap tahun akademik 2017/2018 tanggal 31 Juli 2018 atau yang mengikuti Wisuda Diploma, Sarjana Ke-64 dan Pacasarjana Ke-34 untuk mengikuti pendaftaran seleksi penerimaan CPNS Tahun 2018, maka telah dilaksanakan rapat pimpinan yang menghasilkan keputusan untuk mempercepat proses penyelesaian ijazah dan transkrip nilai sebelum masa pendaftaran penerimaan CPNS berakhir.
Proses penyelesaian Ijazah dan Transkrip Nilai disertai dengan Legalisir Ijazah, Legalisir Trankrip Nilai dan Legalisir Akreditasi Program Studi telah selesai dan dapat diambil pada Sub Bagian Akademik dan Kemahasiwaan Fakultas masing-masing dan Pascasarjana mulai tanggal sebagai berikut :
- Fakultas Syariah : Kamis, 4 Oktober 2018
- Fakultas Tarbiyah dan Keguruan : Selasa, 9 Oktober 2018
- Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi : Kamis, 4 Oktober 2018
- Fakultas Uhuluddin dan Humaniora : Kamis, 4 Oktober 2018
- Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam : Jumat, 5 Oktober 2018
- Pascasarjana : Selasa, 9 Oktober 2018
Kami harapkan pengambilan dokumen terebut paling lambat pada hari Senin tanggal 15 Oktober 2018.
Demikian hal ini disampaikan, agar dapat diperhatikan dan dijalankan dengan sebaik – baiknya.
Rektor,
ttd
Prof. Dr. H. Mujiburrahman, MA