
Menuju KKN, 620 Mahasiswa Jalani Tes Keterampilan Keagamaan Tahap II Semester Genap 2024/2025
BANJARMASIN – Mendayu suara Nur Syifa membacakan hafalan Surah An-Naba, membuat suasana ruang Pusat Hubungan Masyarakat dan Keterbukaan Informasi (Pushakin) terasa syahdu. Ia adalah salah satu peserta hari kedua Tes Keterampilan Keagamaan Tahap II Semester Genap Tahun Akademik 2024/2025, yang diuji oleh Noor Hasanah, M.A., Dosen Fakultas Ushuluddin dan Humaniora yang juga Koordinator Pushakin, Selasa (18/3).

Nur Syifa dengan lancar melewati seluruh materi. Mulai dari membaca Al-Qur`an disertai dengan penjelasan hukum bacaan tajwid, hafalan surah-surah juz 30, praktik salat wajib, salat jenazah, hafalan doa-doa, hingga bercerita pengalamannya di bidang public speaking dan berorganisasi. Mahasiswi Program Studi S1 Pendidikan Agama Islam ini pun lega telah melewati semuanya, guna bersiap mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) tahap berikutnya pascaRamadan nanti.
“Saya bersemangat sekali, karena ini yang ditunggu-tunggu, semoga nanti bisa ikut KKN,” harap Nur Syifa.

Total ada 620 peserta yang menjalani tes ini, bersama 41 dosen yang tersebar ke berbagai gedung dan fakultas. Semuanya dibagi dalam 3 hari pelaksanaan, dari 17–19 Maret.
“Dengan melewati tes ini, diharapkan keberadaan para mahasiswa saat KKN nanti bisa maksimal bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam konteks keagamaan,” tegas Sekretaris Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Dr. Muhammad Rusydi, M.Ag. saat ditemui di ruang kerjanya.

Selain keterampilan keagamaan, para mahasiswa nantinya juga diminta mengembangkan keterampilan dari masing-masing program studi, guna membuat program kerja yang relevan ketika melakukan pengabdian. Misalnya saja Yazied Fakhri Alhusein, mahasiswa S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam, yang pandai khat kaligrafi hingga beberapa kali menyabet juara. Ia hendak mengajarkan ilmu tersebut kepada masyarakat.
“Alhamdulillah, dalam 2 tahun ini ada mengajar ke orang-orang, nanti di KKN juga ingin seperti itu,” ceritanya kepada Pusat Humas dan Keterbukaan Informasi.
(Fur/Ana)


