LP2M Bekali Mahasiswa Yang Akan Terjun Kuliah Kerja Nyata
Banjarmasin (UIN Antasari) – Guna mempersiapkan mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) LP2M UIN Antasari gelar pembekalan dengan mengangkat tema “UIN Antasari Mengabdi Untuk Banua” di Auditorium Mastur Jahri, Selasa (24/09/2019).
Pembekalan yang diikuti oleh 1.666 mahasiswa dari berbagai Fakultas di lingkungan UIN Antasari ini dilaksanakan selama tiga hari dari tanggal 24-26 September 2019 yang dibagi menjadi enam sesi, hari pertama selasa sesi ke-I diikuti 231 mahasiswa dan sesi ke-II diikuti 225 mahasiswa, hari kedua sesi ke-III diikuti 322 mahasiswa dan sesi ke IV diikuti 329 mahasiswa, dan hari terakhir sesi ke-V diikuti 343 mahasiswa dan sesi ke–VI diikuti 217 mahasiswa.
Kegiatan KKN ini merupakan kegiatan intrakurikuler yang wajib diikuti oleh setiap mahasiswa yang akan menyelesaikan studinya di UIN Antasari Banjarmasin, ”Tidak ada rumus yang bisa membebaskan mahasiwa untuk tidak ber-KKN kalau dia tetap mau jadi sarjana di UIN Antasari banjarmasin” tegas Dr. H. Yahya Mof, M.Pd., selaku Ketua LP2M dalam pengantar beliau sebelum memberikan materi dengan topik “Arah dan Kebijakan Kuliah Kerja Nyata”. Kemudian materi disampaikan oleh Drs H. Abduh Amre, M.Ag dengan topik “Pemberdayaan Masyarakat dan Program Kerja KKN”, selanjutnya oleh Tamjidnor,S. Ag. M.Pd.I “Strategi Pendekatan Masyarakat Desa, Membangun Hubungan Kerjasama dan Etika Mahasiswa” selanjutnya oleh Kepala Dinasa PMD Tanah bumbu Nahrul Fajeri, S.Pd, M.Pd “Profil dan Kondisi Sosial Kabupaten Tanah Bumbu”, dan terkhir oleh Willy Ramadan, S.Pd, M. Pd dengan topik “Teknik Pelaporan dan Sistem Penilaian”.
Dengan diadakannya pembekalan ini diharapkan bagi semua mahasiswa yang akan berkuliah kerja nyata mampu menerapakan ilmu yang telah mereka geluti selama dibangku perkuliahan, untuk diaplikasikan kepada masyarakat di desa dan pada saat bersamaan belajar tentang nilai kehidupan dalam bermasyarakat itu sendiri.