Ketemu Kakanwil, Karo AUPKK Bicarakan Persiapan Peringatan Hari Santri 2023
BANJARMASIN – Berlangsung akrab, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Selatan Dr. Drs. H. Muhammad Tambrin, M.M.Pd., menerima kedatangan Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan, Keuangan, dan Kepegawaian (AUPKK) UIN Antasari Dr. H. Adnan Nota, M.A., di ruang kerjanya, di Jalan D.I. Panjaitan, Kamis (05/10).
Banyak hal penting yang dibicarakan, termasuk persiapan Peringatan Hari Santri Nasional 2023, yang rencanananya dilangsungkan 22 Oktober ini.
Berdasarkan instruksi pemerintah pusat, dua satuan kerja ini diminta berkolaborasi memeriahkan acara, agar kegiatan tersebut bisa berlangsung semarak.
Oleh karena itu, Kakanwil berencana mengadakannya di halaman Asrama Haji Embarkasi Banjarmasin di Banjarbaru, dengan mengundang 2.000 santri.
“Kita juga akan menggelar Gebyar Salawat, dengan meminta dukungan dari jajaran Kantor Kemenag kabupaten/kota, yang akan membawa serta para santri dari daerah masing-masing,” urai Kakanwil.
Sedangkan dari UIN Antasari, direncanakan mengundang para mahasiswa penerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah dari lulusan pesantren, yang diharapkan bisa bermanfaat besar bagi proses penuntasan pendidikan tinggi para generasi penerus bangsa.
“Saat ini sedang tahap verifikasi, agar bantuan ini benar-benar tepat sasaran kepada yang membutuhkan,” jelas Karo AUPKK.
Masih berhubungan dengan santri, keduanya pun bercerita pengalaman membina para santri lewat pesantren yang dibangun. Kakanwil Kemenag Kalsel mendirikannya di Kabupaten Tanah Laut, dan Karo AUPKK di Kabupaten Polewali Mandar (Provinsi Sulawesi Barat) dengan nama Nahdlatul Ummah, yang di tahun penerimaan santri barunya saja sudah tembus 71 peminat.
(Fur/Jal)