BANJARBARU – Tepuk tangan dukungan membahana di Gedung Serbaguna Kampus 2 Universitas Islam Negeri Antasari. Suasana tersebut mengiringi naiknya Husnul Khazijah ke atas panggung, tempat tali topi toga para wisudawan dipindahkan. Didampingi keluarganya, ia pun menuju momen bersejarah tersebut dengan kursi roda, saat Upacara Wisuda Sarjana ke-76 dan Pascasarjana ke-46, Rabu (21/06/2023).
Awalnya Husnul tak menyangka mendapat cobaan ini, padahal sebelumnya ia lincah bergerak, berkuliah, sampai menuntaskan skripsi. Namun apa daya, kecelakaan itu datang di saat hari pertama pembukaan pendaftaran wisuda.
Kini ia pun tegar menghadapinya, tetap menjalani hidup penuh syukur, hingga bersama teman seangkatannya mendapat gelar sarjana.
“Tetaplah semangat kuliahnya, apa saja rintangannya, insyaAllah jika Allah memberi jalannya, pasti akan ada jalannya,” ujarnya memotivasi generasi muda, saat diwawancarai Tim Humas usai acara.
Husnul adalah lulusan Program Studi S-1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini Fakultas Tarbiyah dan Keguruan. Sejak kecil ia sudah bercita-cita menjadi guru, hingga akhirnya memutuskan berkuliah di UIN Antasari.
Selama studi, Husnul mengikuti berbagai macam organisasi, termasuk sering membantu para dosen.
“Ya, ada kesenangan tersendiri saat mengikuti organisasi, dan berorganisasi bukanlah suatu hal yang menjadi beban, karena kita membagi waktu dengan persoalan akademik,” ujar Husnul berbagi tipsnya.
(Sop/Fur/Ali)