Lulus S-3, Dr. Ilham Akbar, S.H., M.Kn. Diangkat Menjadi Kaprodi S-2 HES
BANJARMASIN – Tampil tertinggi dan di barisan terdepan, Dr. Ilham Akbar, S.H. M.Kn. memang mudah dikenali. Bersama 13 orang lainnya, semuanya dilantik dan diambil sumpah jabatan oleh Rektor UIN Antasari untuk menjadi pejabat pelaksana akademik, pejabat administrator, dan pejabat fungsional dosen.
Khusus untuk Dr. Ilham Akbar, S.H., M.Kn. diangkat menjadi Ketua Prodi S-2 Hukum Ekonomi Syariah (HES), mengisi kekosongan yang ditinggal Dr. Wahyuddin, M.Pd.I. yang dirotasi menjadi Wakil Direktur Program Pascasarjana. Menggantikan Dr. M. Rusydi, S.Fil.I., M.Ag. yang beralih menjadi Sekretaris Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, usai pengunduran diri Drs. Emroni, M.Ag. lantaran alasan kesehatan.
“Mohon bimbingan kepada semuanya. Semoga dengan kehadiran saya dan penyegaran ini bisa makin memberikan manfaat bagi masyarakat, dan membawa pascasarjana makin lebih baik lagi,” harap Dr. Ilham Akbar, M.Kn. kepada Humas usai pelantikan, Rabu (16/08/2023).
Diketahui, ia adalah dosen pada Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), yang baru saja sukses mengambil gelar doktor ilmu hukum di Universitas Islam Sultan Agung Semarang, dengan konsentrasi di bidang koperasi.
Selain itu, juga dilantik 11 dosen muda untuk menjadi asisten ahli, yakni Willy Ramadan, S.Pd., M.S.I. pada Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi dan Mahdia Fadhila, M.Psi., Psikolog pada Fakultas Ushuluddin dan Humaniora (FUH).
Kemudian 2 lagi pada Fakultas Syariah, yakni Muhammad Syarif Hidayatullah, S.E., M.H. dan Dwi Arini Zubaidah, M.H.
Berikutnya pada FEBI ada 3 yang diangkat, yakni Muhammad Yulian Ma’mun, Lc., M.M., Novita Alfinuri, B.Sc., M.A., dan Supian Sauri, S.E.I., M.E.
Sisa 4 lagi berada pada Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, yaitu Muhammad Ridha, M.Pd., Alvian Ikhsanul Fatya, S.Pd., M.Si., Nur Aeni Sanjaya, S.Sos., M.A., dan Ratna Kartika Irawati, M.Pd.
“Tentu saja kita bersyukur bahwa teman-teman kita yang muda-muda ini akhirnya sampai kepada jabatan fungsional dosen, dan ini adalah titik awal anda secara formal sebagai dosen PNS. Oleh karena itu, ini patut disyukuri dengan saudara melaksanakan tugas sebaik-baiknya,” pesan Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. saat mengisi sambutan, di Aula Zafry Zamzam, Lantai 3 Gedung Rektorat Kampus 1.
Terakhir yang dilantik hari ini, adalah Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Muda pada FEBI Dra. Hj. Ernawati Guniah, menjadi Kabag Tata Usaha FUH yang ditinggal pensiun oleh pejabat sebelumnya.
“Bu Erna selamat, kembali ke Ushuluddin. Jadi Ushuluddin sudah lama menunggu, karena proses penetapan kabag sekarang itu tidak dari Rektor, kita hanya mengusulkan. Alhamdulillah dari 3 nama yang kita usulkan, ibu yang terpilih,” ungkap Rektor.
Semua yang dilantik turut didorong Rektor untuk menjaga kekompakan, demi kebaikan pelayanan kepada publik, sekaligus bertanggung jawab dan menjaga etika jabatan.
“Maka dari itu, mari kita sama-sama melaksanakan amanah dan sungguh-sungguh,” tutup Rektor.
(Fur/Ali)
Tag:Achmad Magfur, Alvian Ikhsanul Fatya, Dwi Arini Zubaidah, Emroni, Ernawati Guniah, FEBI, Ilham Akbar, Kepegawaian, Mahdia Fadhila, Muhammad Ridha, Muhammad Rusydi, Muhammad Syarif Hidayatullah, Muhammad Yulian Ma'mun, Mujiburrahman, Novita Alfinuri, Nur Aeni Sanjaya, Ratna Kartika Irawati, S-2 Hukum Ekonomi Syariah, Sekretaris LP2M, Supian Sauri, Wadir Pascasarjana, Wahyuddin, Willy Ramadan