Di Acara Purnatugas, Prof. A. Fahmy Arief Ceritakan Impian Sang Cucu: Saya Juga Ingin Menjadi Profesor seperti Kakek
BANJARMASIN – Penuh hikmah, begitulah masa pengabdian Guru Besar dalam Ilmu Balaghah UIN Antasari Prof. Dr. Drs. H. Ahmad Fahmy Arief, B.A., M.A. Satu persatu pimpinan Universitas Islam Negeri Antasari menceritakan banyaknya petuah yang didapat selama bersua, yang kini resmi purnatugas di usia 70 tahun.
Di antara yang menyampaikan pengalaman berharganya adalah Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. Meski hanya bertemu singkat di masa muda, Rektor mengaku telah mendapat kesan mendalam dari sosok Prof. Dr. H. A. Fahmy Arief, M.A.
Semasa masih nyantri di Al-Falah Banjarbaru, Rektor pertama kali bertemu Prof. A. Fahmy Arief di Masjid Asy-Syafaah kawasan Kuripan, Banjarmasin.
“Suatu hari ada khatib yang luar biasa, tema-nya masih saya ingat, “Zikrullah”, ingat kepada Allah. Dengan intonasi mantap, suara tegas, kata-kata kalimat tertata, dijamin pendengarnya tidak bisa mengantuk, karena daya penyampaiannya sangat bagus, isinya sangat menyentuh,” kenang Rektor saat mengisi sambutan, di Auditorium Mastur Jahri Kampus 1, Senin (17/07/2023).
Bahkan diakui Rektor, daya tulisan Prof. Dr. H. A. Fahmy Arief, M.A. juga penuh makna, berkat pengalaman di dunia jurnalistik semasa kuliah di Yogyakarta.
“Kata teman saya yang ahli menulis, kalau mau tahu tulisan feature, baca tulisannya Pak Fahmy Arief,” sebut Rektor.
Tidak hanya pandai, Rektor juga mengenal Prof. Dr. H. A. Fahmy Arief, M.A. sebagai orang bersahaja, mudah diajak bergaul, terkadang melempar candaan, hingga menyimpan pesan tentang perlunya menjalani hidup dengan perjuangan.
“Melihat kehidupan Prof. Dr. H. A. Fahmy Arief, M.A. ini saya jadi teringat puisinya Almarhum Pak Haji Ahmad Makkie, ‘Tidak ada yang perlu dibanggakan karena semuanya adalah pengabdian. Tidak ada yang perlu disesalkan, karena semuanya sudah dikhlaskan’,” pungkas Rektor disambut tepuk tangan para tamu undangan.
Banyak yang berhadir di acara ini, termasuk para tokoh dari berbagai kalangan. Apalagi semasa pengabdiannya, Prof. Dr. H. A. Fahmy Arief, M.A. juga pernah menjadi Kepala Kanwil Kemenag Kalimantan Selatan.
Semua yang datang disambut gembira Prof. Dr. H. A. Fahmi Arief, M.A., yang telah mengantarkan dirinya di usia purnatugas sebagai aparatur sipil negara.
“Terima kasih banyak kepada Bapak Rektor atas inisiasi beliau menyelenggarakan acara yang luar biasa hari ini. Bahkan dikemas dengan peluncuran 2 buku, dan itu menjadi kenang-kenangan berharga bagi keluarga dan anak cucu saya,” ucap Prof. Dr. H. A. Fahmy Arief, M.A. saat memberikan sambutan.
Ya, di kesempatan ini juga dikenalkan 2 buku terbitan Antasari Pers, yang digawangi Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. Yakni Biografi Prof. Dr. H. A. Fahmy Arief, M.A., dan kumpulan esai dengan judul Bunga Rampai Keislaman.
(Fur/Ali)