Dampingi Kodim 1002/HST Gelar Bakti Sosial di Desa Pembakulan, Mahasiswa KKN UIN Antasari Mengaku Bangga
PEMBAKULAN – Selasa (24/9/2024), mahasiswa KKN UIN Antasari bersama Kodim 1002/HST menggelar kegiatan bakti sosial di Desa Pembakulan. Maklum adanya, desa ini termasuk sebagai wilayah terpencil, terluar, dan terisolir. Kondisinya kontras berbeda dengan perkotaan.
Mengusung tema “Bakti TNI untuk NKRI”, kegiatan ini merupakan bagian dari program bakti sosial Kodim di semester kedua tahun 2024. Menariknya, bakti sosial kali ini tidak hanya melibatkan TNI, tetapi juga mahasiswa, petugas kesehatan, dan aparat desa, yang bersama-sama memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Rangkaian kegiatan mencakup pengecekan kesehatan warga, pelayanan pengobatan gratis, pembagian sembako, serta layanan kesehatan dari Puskesmas Batu Tangga yang diwakili oleh Hermasyah.
Bukan kepalang, warga Desa Pembakulan memanfaatkan kesempatan layanan ini dengan baik. Mereka antusias berdatangan untuk mendapatkan layanan kesehatan dan bantuan kebutuhan pokok.
Damanhuri sebagai Kepala Desa Pembakulan mengungkapkan rasa terima kasih atas inisiatif yang dilakukan oleh Kodim 1002/HST dan pihak-pihak yang terlibat.
“Kami sangat berterima kasih kepada TNI, para mahasiswa KKN UIN Antasari, dan tenaga kesehatan yang telah berkontribusi besar dalam membantu masyarakat kami. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut di masa mendatang,” ucapnya sumringah.
Tidak berbeda, Hermasyah, perwakilan dari Puskesmas Batu Tangga, juga menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini.
“Kegiatan seperti ini sangat membantu masyarakat, terutama pada aspek kesehatan. Banyak warga yang jarang mendapatkan layanan kesehatan rutin. Dengan adanya layanan pengobatan gratis ini, mereka bisa memeriksakan kondisi kesehatannya tanpa ragu dan tidak harus bepergian jauh,” ujarnya.
Sebagai pihak yang banyak terlibat menyukseskan acara, mahasiswa/i UIN Antasari berbangga hati dapat terlibat langsung dalam membantu masyarakat.
“Kami bangga bisa berkolaborasi dengan TNI dan tenaga kesehatan. Kegiatan ini menjadi pengalaman pengabdian berharga bagi kami kepada masyarakat,” ungkap salah satu mahasiswa.
Komandan Kodim 1002/HST menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen TNI untuk terus memberikan pelayanan kepada masyarakat, terutama di daerah-daerah yang sulit dijangkau.
“Kami ingin selalu hadir di hati masyarakat, membantu dan melindungi mereka yang berada di wilayah-wilayah terpencil. Kegiatan bakti sosial ini menjadi salah satu upaya kami untuk mewujudkan hal tersebut,” tuturnya.
Dengan adanya kolaborasi antara berbagai pihak, kegiatan bakti sosial ini tidak hanya bermanfaat bagi masyarakat dari segi kesehatan dan kebutuhan pokok, tetapi juga semakin mempererat hubungan antara TNI, mahasiswa, dan warga desa. Harapannya, kegiatan semacam ini bisa terus dilaksanakan secara berkesinambungan demi kesejahteraan masyarakat di seluruh pelosok Indonesia.
Penulis/Kontributor: Kelompok KKN Desa Pembakulan
Penyunting: Pusat Humas dan Keterbukaan Informasi