BANJARMASIN – Jumat (11/4/2025) pagi, jarum jam dinding masih bergerak perlahan menunjuk angka 8. Namun jajaran pimpinan Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin yang terdiri dari seluruh Wakil Rektor, Ketua Satuan Pengawas Internal, serta Kepala Bagian Akademik dan Kemahasiswaan, dengan dipimpin langsung Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. seolah bergerak cepat melawan waktu.
BANJARMASIN – Tidak berselang lama dari perayaan Idulfitri 1446 H, pengelola jurnal Syariah: Jurnal Hukum dan Pemikiran mendapatkan informasi capaian Q1 di Scimago Journal & Country Rank (SJR). Berdasarkan laman situs web SJR, capaian ini dihitung sejak tahun 2024.
BANJARMASIN – Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A., resmi melantik dan pengambil sumpah satu orang pegawai negeri sipil, dan 9 pejabat pelaksana akademik, yang di antaranya adalah pimpinan 3 program studi yang baru dibuka.
BANJARMASIN – Kamis (10/4/2025), suasana khidmat begitu terasa di Aula Zafry Zamzam, saat pelantikan dan serah terima jabatan Ketua dan Wakil Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (Dema), serta Ketua dan Wakil Ketua Senat Mahasiswa (Sema) Universitas Islam Negeri Antasari periode 2025–2026. Sumpah jabatan yang dibacakan Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. diikuti sepenuh hati para pengurus baru tersebut.
BANJARMASIN – Mengalungkan tanda peserta, Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. melepas 57 peserta Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Regional Tahun 2025. Ada 3 program studi berpartisipasi, yang ditempatkan ke banyak tempat, mulai dari lembaga pendidikan, instansi pemerintahan, hingga perusahaan.
BANJARMASIN – Satu per satu pegawai Universitas Islam Negeri Antasari saling berjabat tangan, saling sapa, dan berbagi senyum penuh kebahagiaan. Suasana yang sangat indah tersebut terjadi pada acara Pembinaan Pegawai UIN Antasari yang dirangkai dengan halalbihalal.
BANJARMASIN – “Assalamualaikum”, dengan lantang salam itu mengejutkan ruang Humas, yang sejurus kemudian masuk Dr. H. Moh. Junaidin, M.A. mengulurkan tangan, bersalaman, bermaafan, berhalalbihalal keliling di hari pertama masuk kerja, Selasa (8/4/2025). Aksi silaturahmi dadakan Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan, Keuangan, dan Kepegawaian (AUPKK) ini turut diikuti jajaran pegawai di lingkungan Rektorat, baik dari Tim Perencanaan dan Keuangan, Kepegawaian, Bagian Umum, serta Satuan Pengawasan Internal.
PANDANGAN pemikir Muslim, Nurcholish Madjid (1939-2005), yang akrab dipanggil Cak Nur, tentang kebebasan ruhani merupakan konsepsi tentang nilai-nilai Islam sebagai pandangan hidup seorang Muslim. Cak Nur ingin agar Islam bukan sekadar formalitas ritual atau gerakan massa, melainkan nilai-nilai yang merasuk dalam kesadaran tiap pribadi dan menjadi kerangka acuan baginya dalam menjalani hidup. Sumber rujukan utama bagi konsepsinya ini adalah ayat-ayat suci Alqur’an, yang diperkuat oleh hadis-hadis serta penafsiran dan pemikiran ulama klasik hingga modern.
Pengumuman Pendaftaran Ulang Calon Mahasiswa Baru yang Dinyatakan Lulus Seleksi Jalur SPAN-PTKIN 2025 UIN Antasari
Saya mula-mula mengenal Prof. Drs. K.H. M. Asywadie Syukur, Lc (1939-2010) yang akrab dipanggil “Pak Asywadie” pada 1980-an hanya melalui suaranya di radio, saat saya masih berusia belasan tahun. Kala itu, televisi masih hitam putih, dan belum banyak orang yang mempunyainya. Media elektronik yang paling populer di masyarakat masih radio. Pak Asywadie mengisi satu program keagamaan di RRI Banjarmasin, dengan nama “Konsultasi Masalah Hidup dan Kehidupan”.