Vaksinasi Dosis I Selesai, Dosis II Bulan Puasa
UIN Antasari, Banjarmasin – Pemberian vaksinasi dosis I (satu) bagi seluruh civitas akademika UIN Antasari hari terakhir (termin 5) telah berlangsung. Bertempat gedung Auditorium Mastur Zahri, Senin (12/04/2021).
Vaksinasi dilaksanakan untuk dapat memicu sistem imunitas tubuh serta mendorang terbentuknya herd immunity di lingkungan civitas akademika UIN Antasari Banjarmasin demi mencegah dan meminimalisir penyebaran COVID-19. Selain itu, vaksinasi juga sebagai pelengkap untuk program 5 M yang telah dicanangkan Kemenag RI.
Koordinator Bagian Organiasai dan Kepegawaian, Hj. Bulkisnawati, S.Ag., M.Pd.I mengatakan Warga UIN Antasari telah menerima vaksinasi sebanyak 376 dan untuk pelaksanaan vaksinasi dosis ke 2 rencananya akan dilaksanakan pada 17 April s/d 10 Mei 2021 dengan rincian :
- dosis I 20 Maret 2021, dosis II 17 April 2021;
- dosis I 29 Meret 2021, dosis II 26 April 2021;
- dosis I 4 April 2021, dosis II 1 Mei 2021;
- dosis I 10 April 2021, dosis II 8 Mei 2021; dan
- dosis I 12 April 2021, dosis II 10 Mei 2021.
Ia menjelaskan, jumlah 376 warga UIN Antasari yang telah vaksinasi itu masih belum semua dari jumlah pegawai UIN yang seharusnya divaksin yaitu 565 orang. Untuk mengejar itu, UIN akan menunggu jadwal ulang dari Puskesmas yang kemungkinan akan dilaksanakan setelah lebaran. Bulkisnawati berharap, ASN di lingkungan UIN Antasari semuanya divaksin demi mendukung dan meperlancar program pemerintah dalam memberantas COVID-19.
Kepala Puskesmas Cempaka Putih, dr. H. Sadiman, berkaitan pemberian vaksin selanjutnya yang dilaksanakan pada bulan Ramadhan/Puasa mengatakan bahwa vaksinasi akan tetap dijadwalkan namun hanya bagi penerima vaksin dosis ke 2, untuk vaksin dosis pertama selanjutnya akan dijadwalkan setelah hari raya.
Sadiman berpesan kepada warga UIN Antasari yang telah divaksin agar tetap melaksanakan protokol kesehatan mengingat masih banyaknya kasus COVID-19, “Jangan lupa tetap pakai masker, jaga jarak, cuci tangan dan menghindari kerumunan” tutupnya.