UPB UIN Antasari Siap Rekrut Para Penerjemah
Siti Alfa Ariestya, Penerjemah Ahli Muda dari Balai Bahasa Provinsi Kalimantan Selatan memberikan materi penerjemahan pada workshop yang diadakan UPB UIN ANtasari
BANJARMASIN – Setelah melaksanakan Pelatihan Metodologi Pembelajaran Bahasa Arab dan Bahasa Inggris, Unit Pengembangan Bahasa (UPB) UIN Antasari Banjarmasin kembali menggelar kegiatan, yang kali ini berupa Workshop Penerjemahan Bahasa Inggris, di Aula M. Asywadie Syukur, Selasa (05/07/2022).
Acara ini diikuti sekitar 62 peserta dari Tutor UPB serta dosen Tadris Bahasa Inggris Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, yang mengikuti materi dari Siti Alfa Ariestya, Penerjemah Ahli Muda dari Balai Bahasa Provinsi Kalimantan Selatan.
Kepala UPM Dr. Fatwiah Noor, Lc., M.Pd. dalam laporannya menyampaikan, tujuan pelatihan ini untuk membekali para tutor agar bisa berpartisipasi dalam layanan penerjemahan yang disediakan pihaknya.
“Di akhir nanti, kami harapkan tutor-tutor yang ada hari ini sebagiannya bisa menerjemah. Tidak hanya kemampuan kompetensinya, tetapi juga bisa bekerja sama dengan kami dalam melaksanakan layanan penerjemahan,” tuturnya.
Fatwiah menjelaskan, kegiatan seperti ini merupakan workshop pertama yang pernah pihaknya lakukan, khususnya penerjemahan Bahasa Inggris, sehingga ia harapkan bisa berlanjut ke Bahasa Arab.
“Nanti akan ada acara-acara selanjutnya untuk selalu mengupgrade dan menambah wawasan serta kompetensi tutor-tutor UPB pada khususnya,” imbuhnya.
Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. yang membuka acara, memberikan apresiasi atas dilaksanakannya workshop ini.
“Alhamdulillah pada hari ini kita bisa melaksanakan kegiatan yang sangat penting ini. Unit Pengembangan Bahasa selama ini baru melaksanakan 2 tugasnya, yaitu melaksanakan pelatihan dan pembelajaran bahasa asing, Bahasa Indonesia untuk mahasiswa asing, yang kedua melaksanakan tes,” ungkapnya saat memberikan sambutan.
Rektor juga menyampaikan terima kasih kepada Balai Bahasa, terutama narasumber yang bersedia datang membantu UIN Antasari.
Ia menegaskan, pelatihan penerjemahan ini sangat penting, mengingat salah satu dari filosofi keilmuan UIN Antasari adalah “Berwawasan Global”.
“Kalau tidak bisa bahasa Ingris, ya tidak bisa berwawasan global. Bahasa Inggris itu bahasa dunia,” kata rektor. Saya berharap teman-teman semua mengikuti dengan serius, sungguh-sungguh, karena ini sangat bermanfaat bagi kita semua,” pungkas lulusan Utrech University Netherlands tersebut.
(Yad/Fur/Ali)