UIN Antasari Kantongi Izin Buka Prodi S-1 Bisnis Digital, Siap Menerima Mahasiswa Baru di 2025
BANJARBARU – Terbit sudah izin dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendiktisaintek) Republik Indonesia, untuk dibukanya Program Studi (Prodi) S-1 Bisnis Digital di UIN Antasari Banjarmasin. Izin tersebut bernomor 8482/E1/HK.03.00/2024, tanggal 16 Desember 2024, tertanda tangan Plt. Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Prof. Tjitjik Srie Tjahjandarie, Ph.D.
Keluarnya izin ini disambut syukur jajaran pimpinan UIN Antasari, atas hasil proposal yang diajukan, hingga terpenuhinya target pembukaan prodi baru di penerimaan mahasiswa tahun 2025.
“Prodi ini akan sangat membantu masyarakat ke depan,” ungkap Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan Dr. Hj. Nifa Mufidah, M.Pd., saat diwawancarai Tim Pusat Humas dan Keterbukaan Informasi, usai penutupan Asesmen Lapangan Akreditasi Prodi S-1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini, di Kampus 2, Jumat (20/12/2024).
Ia menjelaskan, di prodi ini mahasiswa akan belajar terkait keuangan digital, pemasaran digital, tata kelola digital, hingga financial technology (fintech).
“Prodi ini sebagai aksi UIN Antasari dalam menjawab tantangan zaman,” tegas Wakil Rektor.
Ia menekankan, lulusan Prodi S-1 Bisnis Digital saat ini sangat diperlukan masyarakat, sehingga memiliki peluang besar untuk bisa langsung mendapat pekerjaan hingga membuka usaha mandiri.
“Kita akan segera rapat membahas kuota penerimaannya, untuk kemudian seleksinya akan mengikuti jadwal PMB Kemendiktisaintek,” pungkas Dr. Nida.
(Fur/Jam/Ana)