Pedoman Beasiswa
Dalam konteks program pemerintah menambah tingkat partisipasi masyarakat terhadap pendidikan tinggi dan paradigma keberpihakan terhadap peserta didik, IAIN Antasari terus menyelenggarakan dan mengusahakan bantuan beasiswa dalam berbagai bentuk. IAIN Antasari tidak hanya bergerak dari atas ke bawah (top down) namun juga, beasiswa yang diusahakan juga berasal dari pihak swasta (bottom up).
Rektor IAIN Antasari Prof Dr H Akh Fauzi Aseri MA menyampaikan itu di sela-sela Rapat Koordinasi Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama terkait Pedoman Umum Pemberian Beasiswa 2014, Rabu, (12 Maret 2014) di Aula Rektorat IAIN Antasari Banjarmasin.
“Tentu saja beasiswa ini dimaksudkan untuk menstimulasi dan membangkitkan semangat mahasiswa dalam menyelesaikan studinya. Ini catatan penting pertama dari penyelenggaraan pemberian beasiswa,” ujar Rektor.
Yang kedua, imbuh Rektor, perlu ditekankan agar penyelenggaraan pemberian beasiswa di lingkungan kita dapat tepat sasaran, tepat jumlah dan tepat waktu (3T). “Memang, seringkali faktor ketidaktepatan di atas bisa disebabkan oleh faktor eksternal yang barangkali sulit diatasi oleh kita. Namun sekali lagi, apapun yang dapat kita usahakan, mesti kita tempuh. Apalagi, bila faktor tidak terlaksananya 3T itu justru berasal dari kita sendiri. Makanya saya sering sampaikan, di antaranya kita perlu memvalidasi dan melengkapi data base mahasiswa kita, sehingga betul-betul data yang ditampilkan merupakan cermin dari realitas di lapangan,” ucap Rektor menekankan.
Yang terakhir, lanjut Rektor, agar pengelolaan beasiswa ini dapat meningkatkan akuntabilitas dalam laporan. “Kita tahu, laporan seringkali menentukan kualitas penyelenggaraan. Betapa banyak kegiatan yang baik, namun karena pelaporannya di bawah standar, akhirnya kegiatan itu dinilai tidak bermutu dan akhirnya tidak dapat dilanjutkan,” kata Rektor. (Hikam).
Leave A Reply
Pedoman Beasiswa
Dalam konteks program pemerintah menambah tingkat partisipasi masyarakat terhadap pendidikan tinggi dan paradigma keberpihakan terhadap peserta didik, IAIN Antasari terus menyelenggarakan dan mengusahakan bantuan beasiswa dalam berbagai bentuk. IAIN Antasari tidak hanya bergerak dari atas ke bawah (top down) namun juga, beasiswa yang diusahakan juga berasal dari pihak swasta (bottom up).
Rektor IAIN Antasari Prof Dr H Akh Fauzi Aseri MA menyampaikan itu di sela-sela Rapat Koordinasi Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama terkait Pedoman Umum Pemberian Beasiswa 2014, Rabu, (12 Maret 2014) di Aula Rektorat IAIN Antasari Banjarmasin.
“Tentu saja beasiswa ini dimaksudkan untuk menstimulasi dan membangkitkan semangat mahasiswa dalam menyelesaikan studinya. Ini catatan penting pertama dari penyelenggaraan pemberian beasiswa,” ujar Rektor.
Yang kedua, imbuh Rektor, perlu ditekankan agar penyelenggaraan pemberian beasiswa di lingkungan kita dapat tepat sasaran, tepat jumlah dan tepat waktu (3T). “Memang, seringkali faktor ketidaktepatan di atas bisa disebabkan oleh faktor eksternal yang barangkali sulit diatasi oleh kita. Namun sekali lagi, apapun yang dapat kita usahakan, mesti kita tempuh. Apalagi, bila faktor tidak terlaksananya 3T itu justru berasal dari kita sendiri. Makanya saya sering sampaikan, di antaranya kita perlu memvalidasi dan melengkapi data base mahasiswa kita, sehingga betul-betul data yang ditampilkan merupakan cermin dari realitas di lapangan,” ucap Rektor menekankan.
Yang terakhir, lanjut Rektor, agar pengelolaan beasiswa ini dapat meningkatkan akuntabilitas dalam laporan. “Kita tahu, laporan seringkali menentukan kualitas penyelenggaraan. Betapa banyak kegiatan yang baik, namun karena pelaporannya di bawah standar, akhirnya kegiatan itu dinilai tidak bermutu dan akhirnya tidak dapat dilanjutkan,” kata Rektor. (Hikam).
3 Comments
Apasaja yang kita sediakan bila ingin beasiswa dan beasiswa apasaja yang ada??