Mahasiswa KKN Gelar Bintang TPA Perlombaan Anak Qur’ani, Meriah dan Penuh Inspirasi di Desa Tabanio
TANAH LAUT – Desa Tabanio, Kecamatan Takisung, Kabupaten Tanah Laut, menjadi saksi gemerlapnya acara Bintang TPA Perlombaan Anak Qur’ani, yang diadakan Kelompok Mahasiswa KKN Tahap II Semester Ganjil 2024/2025, Ahad (27/10/2024).
Acara ini bukan hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga sarana pengembangan karakter dan kecintaan anak-anak terhadap nilai-nilai Islami. Dihadiri oleh Kepala Desa Tabanio, acara ini sukses menyatukan sekitar 49 peserta dari tiga Taman Pendidikan Al-Qur’an lokal, yakni TPA Sabilur Rosyad, Ar Raudah, dan Nurul Jannah.
Kegiatan ini dimulai pada pagi hari dengan sambutan hangat dari Kepala Desa, yang mengapresiasi inisiatif mahasiswa KKN dalam mengadakan berbagai lomba.
“Kami sangat mendukung kegiatan ini, karena dapat memotivasi anak-anak untuk lebih dekat dengan Al-Qur’an, dan menumbuhkan semangat belajar. Semoga nantinya acara ini tidak hanya sekarang saja diadakan, tapi bisa dilaksanakan lagi ke depan,” ujarnya.
Kegiatan perlombaan mencakup berbagai kategori yang menarik, seperti azan, mewarnai, cerdas cermat, hafalan surah pendek, dan peragaan busana Islami. Setiap lomba dirancang untuk mengasah kreativitas dan pengetahuan anak-anak, sekaligus memberikan pengalaman berharga dalam berkompetisi.
Lomba Azan, peserta menunjukkan kemampuan dalam mengumandangkannya dengan merdu, yang membuat suasana menjadi khidmat.
Di Lomba Mewarnai, tidak hanya mengasah kreativitas, tetapi juga memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk mengekspresikan diri mereka melalui seni.
Sedangkan dalam lomba cerdas cermat, anak-anak diuji pengetahuan mereka tentang Islam dan Al-Qur’an, yang disajikan dengan format yang menyenangkan dan interaktif.
Kemudian Lomba Hafalan Surah Pendek, anak-anak bersemangat menunjukkan kemampuan mereka, yang menjadi salah satu pilar penting dalam pendidikan agama.
Terakhir di Lomba _fashion show_, menampilkan busana-busana yang indah dan kreatif, sekaligus memberikan pesan tentang pentingnya berpakaian sesuai syariat.
Suasana perlombaan dipenuhi tawa dan semangat. Orang tua, para guru, dan masyarakat, turut hadir memberikan dukungan, menjadikan acara ini sebagai momen kebersamaan yang hangat.
Gelak tawa dan sorakan dari penonton memberikan semangat tambahan bagi para peserta untuk tampil maksimal.
Mahasiswa KKN yang menjadi panitia juga berperan aktif dalam memastikan semua lomba berjalan lancar. Mereka dengan sigap memandu setiap sesi, menjaga suasana tetap kondusif, dan menyenangkan.
Dengan keberhasilan acara Bintang TPA Perlombaan Anak Qur’ani ini, diharapkan para mahasiswa dapat menjadi langkah awal untuk lebih banyak kegiatan serupa di desa, mendorong anak-anak tumbuh menjadi generasi yang mencintai ilmu dan Al-Qur’an.
“Momen ini bukan hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga untuk menumbuhkan rasa kebersamaan dan cinta terhadap agama di kalangan anak-anak Tabanio,” pungkas salah satu mahasiswa.
Penulis/Fotografer: Tim Mahasiswa KKN Desa Tabanio
Penyunting: Pusat Humas dan Keterbukaan Informasi