Kerja Sama dengan Kemnaker RI, UIN Antasari Gelar Penyuluhan Jabatan: Kiat Memasuki Dunia Kerja
BANJARMASIN – Perwakilan Kementerian Tenaga Kerja (Kemnaker) RI hadir di Kampus 1 UIN Antasari. Difasilitasi Unit Pengembangan Kewirausahaan dan Karier, digelar Penyuluhan Jabatan di Perguruan Tinggi: Kiat Memasuki Dunia Kerja, yang diikuti 100 mahasiswa dan alumnus secara hibrida.
Dalam laporannya, Subkoordinator Penyuluhan dan Bimbingan Jabatan Dewi Eva Kiranti, S.Psi., M.Ak. menjelaskan, kegiatan ini merupakan pembekalan kepada para mahasiswa/i guna mendapat pengetahuan tentang pencarian kerja dan dunia kerja.
“Sehingga para mahasiswa akhir dan alumni bisa memilih pekerjaan sesuai bakat, minat, dan kemampuan,” urainya di Auditorium Mastur Jahri, Selasa (04/06/2024).
Sementara itu, Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. menyambut gembira adanya acara ini, seiring perhatian serius UIN Antasari agar para mahasiswa sudah bisa bekerja usai lulus nanti.
Apalagi selama ini telah digalakkan sejumlah program penguatan kompetensi maupun kepribadian mahasiswa, sehingga bisa bersaing di tengah tantangan era disrupsi.
“Terima kasih sebesar-besarnya kepada Kemnaker yang membantu kami, dan mudah-mudahan kerja sama ini berlanjut kepada kegiatan-kegiatan lain, untuk mendorong para mahasiswa dan alumni kami menjadi generasi yang penuh kontribusinya bagi Indonesia di masa depan, Indonesia maju menuju Indonesia Emas,” tegas Rektor via daring.
Selain itu, Prof. Mujiburrahman juga mengenalkan program layanan purnakuliah, sehingga alumni bisa tetap berhubungan dengan UIN Antasari untuk mendapatkan layanan konseling, fasilitasi pelatihan bersertifikasi, informasi bursa kerja, hingga bimbingan studi lanjutan.
Berikutnya sambutan Direktur Bina Penempatan Kerja Dalam Negeri yang diwakili Aditya Dona Wijaya, S.E., M.Si. (Subkoordinator Analis Jabatan), menjelaskan bahwa kegiatan ini sebagai salah satu bentuk peran pihaknya dalam mengurangi angka pengangguran.
Berdasarkan pengamatan Kemnaker, besarnya jumlah pengangguran antara lain disebabkan tidak seimbangnya peningkatan jumlah tenaga kerja dibanding pertumbuhan kesempatan kerja. Namun sayangnya, keterbatasan kesempatan kerja tersebut, malah tidak sepenuhnya bisa diisi, lantaran ketatnya kualifikasi yang harus dipenuhi.
Oleh karena itu, lewat penyuluhan ini, pihaknya berharap para pencari kerja bisa mendapat informasi yang jelas terkait peluang dan persyaratan jabatan yang diinginkan, untuk kemudian memilih program pelatihan yang sesuai untuk peningkatan diri.
“Dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan dapat memberi dampak positif dalam memasuki pasar kerja nasional, dan mampu bersaing di era digitalisasi saat ini,” pungkasnya.
Adapun narasumber yang diundang berasal dari pakar berbagai bidang, yakni Dr. Lucky Nugroho, S.E., M.M., M.Ak., M.Sc. (praktisi sumber daya manusia dan perbankan), serta Dra. Dwita Salverry, M.M., Psikolog (Ketua Himpunan Psikologi Indonesia Provinsi Kalimantan Timur).
(Fur/Ana)