Dalam Upaya Menyadarkan Masyarakan Menghadapi Covid-19, PSGA LP2M UIN Antasari Adakan Seminar Online
UIN Antasari, Banjarmasin – Upaya-upaya dalam penyadaran masyarakat terhadap dampak pandemi Covid-19 terus digalakkan oleh berbagai pihak termasuk dalam hal ini Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LP2M) UIN Antasari. Melalui Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) LP2M menggelar seminar online dengan tema “Potensi Ulama Perempuan Dalam Penyadaran Masyarakat menghadapi Pandemi Covid-19 di Kalimantan Selatan”, Rabu 06/08/2020)
Seminar online yang dihadiri ratusan orang dari berbagai kalangan ini menghadirkan tiga narasumber yaitu Dr. Habibah, Lc., MA. (Intelektual Muslimah Kalsel, Alumni S3 Univ, Al Azhar, Kairo, Mesir), Dr. Fatrawati Kumari, M.Hum (Ketua PSGA LP2M UIN Antasari Banjarmasin) dan Guru Besar Tasawuf UIN Antasari Banjarmasin Prof. Dr. H. Asmaran AS, MA.
Ketua LP2M UIN Antasari Banjarmasin, Dr. H. Yahya Mof, M.Pd. dalam sambutan menyatakan apresiasi kepada PSGA UIN Antasari yang telah mengadakan seminar online sebagai bentuk bagian dari pengabdian kepada masyarakat khususnya terkait tentang perempuan.
Terkait dalam tema seminar online kali ini, Yahya Mof menyampaikan bahwa kata “ulama” tentunya tidak hanya terarah kepada laki-laki namun juga dapat disematkan pada kaum perempuan. Hal ini dapat dilihat dari terselenggaranya Kongres Ulama Perempuan Indonesai (KUPI) pada tahun 2017 di Jawa Barat.
Lebih lanjut, Yahya Mof menjelaskan bahwa dalam sejarah ulama perempuan telah tampak pada awal kenabian seperti Khadijah istri Rasulullah yang membantu dalam perjuangan kemudian Aisyah yang meriwayat banyak hadist dari Nabi Muhammad, bahkan dalam karya Ibnu Hajar Al-Astqali tahdzib al tahdzib tercatat ada 300 muhadditsah. “tentu kita ingat banyak lagi tokoh-tokoh permpuan yang memiliki kapasitas intelektual dan kapasitas spritual yang sangat tinggi” tambahnya.
Menurut Yahya Mof seminar online yang diadakan oleh PSGA dalam kondisi pandemi Covid-19 ini sangat tepat dengan tema yang di angkat tentang potensi ulama perempuan dan berharap seminar ini bisa berjalan dengan lancar dan dapat mengkaji lebih dalam ulama-ulama perempuan khususnya di Kalimantan Selatan dalam menyadarkan masyarakat dalam menghadapi Covid-19.
Dalam paparannya nara sumber pertama Dr. Fatrawati Kumari, M.Hum menyampaikan : “ Pendekatan feminim sangat diperlukan dalam menyadarkan masyarakat menghadapi pandemi Covid 19 karena: pertama mampu menyentuh sisi dasar kemanusiaan, yaitu afeksi masyarakat Kalsel/Banjarmasin. Hal ini merupakan kekuatan yang seringkali menuai kesuksesan bagi para tokoh perempuan. Kedua mampu menyentuh sisi primordial/fitrati/otentik manusia,“ ungkapnya.
Nara sumber kedua Dr. Habibah, Lc., MA, mengatakan : “Ulama-ulama, yang ada di masyarakat baik laki-laki dan perempuan dalam menyampaikan dakwah membantu menyampaikan semua yang difatwakan ulama tentang fikh pandemi ini, karena figur ulama itu melebihi dari figur politisi,” beber Habibah.
Sedangkan nara sumber ketiga Prof. Dr. H. Asmaran AS, MA. dalam simpulannya menyampaikan : “pertama, kewajiban untuk memberi menyadarkan dari bahaya Covid 19 saat ini tidak hanya tugas ulama laki-laki tetapi juga tugas ulama perempuan. Kedua, ulama perempuan mempunyai potensi/kekuatan yang mampu mempengaruhi orang lain tidak kalah dari ulama laki-laki. Dan ketiga dalam sejarah umat manusia, perempuan yang cerdik, yang berilmu mampu berperan di masyarakat seperti yang dilakukan laki-laki,” tutur Prof. Asmaran. (Humas)