Berpenampilan Lebih Keren, Learning Management System Versi 3 Dikenalkan kepada para Dosen
Dosen UIN Antasari Moh. Iqbal Assyauqi, S.Pd.I., M.Pd. saat menjadi narasumber (Foto:Humas/Achmad Magfur)
BANJARMASIN – Jika sebelumnya sangat sederhana, kini Learning Management System (LMS) buatan Unit Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (UTIPD) tampil lebih memikat di versi tiga, yang siap digunakan untuk tahun perkuliahan baru 2023/2024.
Untuk itu, 4 perwakilan dari masing-masing 5 fakultas diundang langsung mengikuti Training of Trainers, yang dilaksanakan Jumat (17/03/2023), di Laboratorium Komputer Gedung Pusat Sumber Belajar Kampus 1.
Mereka diminta bisa menularkan ilmu yang didapat ke dosen lainnya, seiring diperbolehkannya kuliah daring yang berporsi 40%, dengan sisanya harus secara tatap muka.
“Cuman dalam pelaksanaan sebelumnya, khususnya pada masa Covid-19, ternyata tidak terekam dalam database kita, karena ada yang menggunakan media Zoom, WhatsApp, dan segala macamnya,” urai Ketua Lembaga Penjaminan Mutu Dr. Syaugi Mubarak Seff, M.A., saat menyampaikan laporan panitia.
Oleh karena itu, pihaknya mendorong penerapan LMS ini secara menyeluruh kepada semua perkuliahan jarak jauh, apalagi berkaitan dengan penilaian kinerja dosen di peraturan baru.
Hadir sebagai narasumber adalah salah satu dosen UIN Antasari yang berpengalaman dan menguasai LMS versi baru, yakni Moh. Iqbal Assyauqi, S.Pd.I., M.Pd.
Materi yang disampaikan berlangsung cair, dengan membimbing para peserta langkah demi langkah, agar bisa menguasai fitur-fitur yang tersedia.
Di antaranya berupa halaman interaksi dengan mahasiswa, tempat memuat tugas, dan sejumlah layanan menarik lainnya.
“Bahkan sekarang kalau ingin dibukakan mata kuliah baru, bisa melalui aplikasi Salam. Jadi tinggal langsung daftar, tinggal langsung minta mata kuliahnya apa saja, fakultas mana saja, jurusannya apa saja, terus dosennya,” jelas dosen mata kuliah Media dan Teknologi Pembelajaran tersebut.
Sebelumnya, acara ini dibuka secara virtual oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan Dr. Hj. Nida Mufidah, M.Pd., yang berpesan agar semua peserta mengoptimalkan pemanfaatan LMS, guna efektivitas perkuliahan.
“Dengan adanya pedoman dan juga tentunya adanya pelatihan LMS ini, para dosen dituntut untuk lebih dinamis, kreatif, dan tentu saja nanti lebih inovatif dalam meningkatkan kompetensi para dosen dalam penguasan teknologi informasi dan informasi digital,” harapnya saat dalam perjalanan menuju bandara.
Total ada 40 peserta yang mengikuti acara ini, untuk kemudian menjadi pelatih saat kembali ke fakultas masing-masing.
(Fur/Ali)