Ada Penggalangan Donor Darah di HAB ke-78 Kemenag UIN Antasari
BANJARBARU – Sejumlah peserta sudah berbaring di ranjang lipat. Para petugas Unit Transfusi Darah RSUD Idaman pun menyiapkan peralatan untuk mengambil bantuan darah dari para pegawai UIN Antasari, di rangkaian peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-78 Kemenag RI.
Kegiatan ini berlangsung di Aula Serbaguna Kampus 2, kawasan Pandarapan Banjarbaru, Rabu (03/01/2024). Ada beberapa dosen juga mengantre diperiksa terlebih dahulu, untuk kelayakan donor.
Bahkan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) UIN Antasari Hj. Mariani, S.Ag., S.Pd.I. turut berpartisipasi. Ia pun terdorong ikut terlibat, sebagai bentuk kepedulian untuk kemanusiaan.
“Setetes darah untuk kemanusiaan yang diselenggarakan UIN Antasari dalam rangkaian memperingati HAB Kemenag ini, adalah sisi kemanusian kita yang digerakkan bersama dalam kampus UIN Antasari tercinta. Semoga semuanya senantiasa sehat jiwa raga, jasmani, dan rohani,” harap istri Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. yang telah rutin mendonor sejak usia 38 tahun tersebut.
Pihak rumah sakit pun menyambut positif dengan adanya kegiatan sosial ini. Apalagi mereka sangat memerlukan dukungan dari banyak pihak, karena dalam satu bulannya memerlukan sekitar 700 kantong darah.
“Kami berharap UIN Antasari bisa menggalakkan rutin penggalangan donor darah ini, kalau tidak bisa per 3 bulan, 6 bulan sekali juga tidak apa-apa,” ungkap Muhammad Zulfikar, Petugas Unit Transfusi Darah RSUD Idaman.
Kegiatan ini sekaligus menjadi kerja sama perdana antara kedua belah pihak, seiring hadirnya Kampus 2 UIN Antasari Banjarmasin di Banjarbaru.
(Fur/Ali)