
Mahasiswa KKN Bantu Kaderisasi Muazin di Rutan Kelas IIB Rantau
TAPIN – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin menggelar Kaderisasi Muazin di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Rantau. Tujuan dari program ini untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan warga binaan pemasyarakatan (WBP) dalam mengumandangkan azan dengan baik dan benar.
Kegiatan ini dimulai Senin (3/3/2025), di Aula Rutan, diikuti 20 orang yang akan terus dibina intensif. Hal ini juga merupakan bagian dari upaya pembinaan keagamaan yang dilakukan oleh para mahasiswa, hingga mendapat sambutan positif. Rencananya, pelatihan ini akan dilaksanakan 4 kali dalam satu pekan, yaitu di hari Senin, Rabu, Jumat, dan Sabtu pagi.
“Kami sangat mengapresiasi program ini. Program ini juga merupakan program utama yang kami harapkan agar bisa menjadi manfaat bagi warga binaan, baik ketika mereka berada di dalam, serta menjadi bekal mereka ketika kembali ke masyarakat,” ujar Pelaksana Tugas Kepala Rutan Kelas IIB Rantau Rahmad Pijati, S.H., M.M.
Selama kaderisasi, para peserta diberikan materi tentang teknik dasar azan, makna di balik panggilan suci tersebut, serta praktik langsung. Para mahasiswa dengan semangat membimbing dan memberikan masukan, agar para WBP dapat melantunkan azan dengan tartil dan merdu.
Dengan adanya kegiatan ini, para mahasiswa berharap dapat membantu persiapan dan penyeleksian dalam pemilihan muazin terbaik, untuk diikutsertakan dalam lomba antarlapas dan rutan se-Banua Lima, yang akan digelar oleh Kelompok Mahasiswa KKN UIN Antasari.
“Kegiatan ini diharapkan juga dapat memberikan dampak positif bagi warga binaan, baik secara spiritual maupun sosial. Dengan adanya keterampilan yang mereka peroleh, diharapkan mereka dapat menjadi muazin yang baik di lingkungan masing-masing nantinya,” pungkas salah satu mahasiswa.
Penulis/Foto: Tim KKN Rutan Rantau
Penyunting: Pusat Humas dan Keterbukaan Informasi
Dosen Pembimbing Lapangan: Dr. H. Rijalul Faqih, M.Si., M.E.I.
