Berkah Dies Natalis ke-60, Raih Akreditasi Unggul hingga Berbagi Sembako
BANJARMASIN – Sumringah Mahyuddin, S.I.Pust. dan rekan-rekan menerima bingkisan dari Rektor Prof. Dr. H. Mujiburrahman, M.A. Paket tersebut bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional Provinsi Kalimantan Selatan, berisi sejumlah bahan pokok (Sembako), di rangkaian peringatan Dies Natalis ke-60 UIN Antasari, setelah sehari sebelumnya resmi berstatus akreditasi Unggul.
Mahyuddin pun mengaku sangat terbantu dengan aksi sosial ini, apalagi dalam waktu dekat akan menghadapi Nataru 2025, yang sering mengalami kenaikan harga.
“Alhamdulillah, bersyukur sekali. Berkah dies natalis, berkah akreditasi Unggul, semuanya bisa ikut merasakan kegembiraan,” ungkap petugas perpustakaan tersebut kepada Pusat Humas dan Keterbukaan Informasi, di Auditorium Mastur Jahri, Rabu (20/11/2024).
Kegembiraan ini tegas Rektor, juga dirasakan banyak orang lainnya di luar kampus, mulai dari alumni, para mitra kerja, jajaran rektor perguruan tinggi keagamaan Islam negeri se-Indonesia, hingga pimpinan di Kementerian Agama Pusat.
“Saya mencek berita pertama kita terkait akreditasi, itu pembacanya sudah lebih dari 6 ribu. Twibbon kita, juga demikian. Postingan-postingan Instagram kita terkait akreditasi, jika digabung itu di atas 6 ribu yang menyukai,” ungkap Prof. Mujiburrahman dalam sambutannya.
Rektor menekankan, keberhasilan ini adalah bentuk kekompakan dan kebersamaan, dalam berjuang dan menjalani proses panjang secara serius.
“Sekarang bukan zaman kompetisi tiada henti, melainkan zaman berkolaborasi dan bersinergi. Orang atau lembaga yang tak mau berkolaborasi, pasti akan tertinggal,” paparnya.
Prof. Mujiburrahman pun mengajak keluarga besar UIN Antasari untuk mengelola, menjaga, dan mensiarkan keunggulan ini, baik di pelaksanaan tridarma perguruan tinggi, maupun dalam hal pelayanan.
“Kita akan terus melangkah, menyiapkan diri menghadapi berbagai tantangan di masa depan,” ungkapnya.
Rektor berharap, target prestasi berikutnya bisa diraih di kemudian hari, yakni keinginan untuk mencapai Zona Integritas Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), sebagai wujud nyata dari visi Berakhlak.
“Dengan WBBM, kita akan memberi layanan pendidikan terbaik yang bisa kita berikan, di samping menjaga integritas, bersih dari korupsi,” pungkas Prof. Mujiburrahman.
Di momen dies natalis ini, juga diisi pemotongan tumpeng, yang potongan pertama diserahkan kepada Ketua Senat Al-Jami’ah Prof. Dr. H. Abdul Hafiz Anshari AZ., M.A. Acara dilanjutkan ramah tamah dan makan siang bersama seluruh pegawai, dosen, serta mahasiswa.
(Fur/Ana)