Laris Manis, Bazar Amal Tim KKN Desa Buniin Jaya Sukses Galang Dana untuk Langgar
BUNIIN JAYA – Bertempat di halaman Kantor Desa Buniin Jaya, Kecamatan Piani, Kabupaten Tapin, tim KKN tahap 2 Desa Buniin Jaya gelar bazar amal, Rabu (16/10/2024). Untuk lebih memeriahkan suasana, acara dibarengi dengan Posyandu Lansia.
Ada beberapa pakaian yang dijual, seperti celana panjang, rok panjang, kerudung, dan pakaian muslim lainnya. Semua barang dipatok dengan harga murah, kisaran Rp. 5.000,- hingga Rp. 20.000,-.
“Kami berharap melalui kegiatan ini dapat memberikan dukungan dan bantuan terhadap sesama serta menjadikannya sebagai ajang mempererat silaturahmi antar warga”, tutur mahasiswa KKN, M. Rifki Ramadana, yang bertindak sebagai ketua pelaksana.
Acara disambut hangat oleh warga, terlebih keuntungan penjualan didonasikan seluruhnya untuk Langgar Nurul Yakin di RT 02 Desa Buniin Jaya, yang masih dalam tahap pembangunan dan minim peralatan ibadah.
“Saya sangat senang dengan adanya kegiatan bazar ini. Semoga bermanfaat dan menjadi ladang amal dan berkah untuk kita semua,” komentar Asmah, salah seorang pembeli.
Diperkirakan, lebih dari tiga perempat barang yang telah berhasil dijual. Capaian ini membuahkan kepuasan bagi tim KKN Desa Buniin Jaya.
“Sisa hari masa KKN ini, kami maksimalkan untuk dapat berpartisipasi mengabdi kepada masayarakat,” tutup salah seorang anggota KKN.
——————————————————————————————————————————–
Penulis: Tim KKN Tahap 2 Desa Buniin Jaya, Kecamatan Piani, Kabupaten Tapin Tahun 2024
Penyunting: Pusat Humas dan Keterbukaan Informasi