KKN Kolaboratif Nasional UIN Antasari Bersama IAIN Pontianak Adakan Cek Kesehatan Gratis di Paramasan
PARAMASAN – Jumat (20/9/2024), tepatnya dimulai pukul 09.00 Wita, warga Dusun Danau Huling dan Muara Uman sangat antusias menghadiri program cek kesehatan gratis, yang diadakan para mahasiswa/i Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Tahap I Semester Ganjil 2024/2025 UIN Antasari Banjarmasin, berkolaborasi dengan para mahasiswa IAIN Pontianak yang mengikuti KKN Kolaboratif Nusantara. Kegiatan ini juga diinisiasi UPT Puskemas Paramasan, Kabupaten Banjar.
Layanan yang diadakan antara lain cek kesehatan gizi, gula darah, tekanan darah, dan posyandu. Mayoritas lansia dan ibu-ibu yang memiliki anak balita mengikuti rangkaian cek kesehatan ini. Tak sedikit juga ada yang berobat dengan berbagai keluhan.
Para mahasiswa/i pun berharap, kegiatan ini bisa menjadi agenda dwimingguan, mengingat jarak dan medan yang sangat jauh juga terjal, sehingga masyarakat dua dusun ini sangat sulit untuk mendapatkan fasilitas kesehatan dari pemerintah jika harus ke pusat kecamatan.
“Dengan adanya kerja sama antara mahasiswa KKN dan Puskesmas Paramasan ini, semoga menjadi penggagas baru, agar cek kesehatan ini rutin dilaksanakan, mengingat banyaknya antusias masyarakat menghadiri pos cek kesehatan gratis ini,” harap salah satu mahasiswa.
Layanan ini banyak dikunjungi, juga dikarenakan berlangsung pada hari Jumat, waktu libur mendulang emas, sebagai salah satu mata pencarian masyarakat setempat.
Aksi para mahasiswa/i ini pun turut mendapat tanggapan positif dari banyak warga.
“Kesehatan sangatlah penting. Terselenggaranya kegiatan ini bukti para mahasiswa dan pihak puskesmas peduli kepada masyarakat, maka seyogianya bagi kita untuk berpartisipasi,” tegas Guru Ahmad Rusfiannie, Tenaga Sosial Keagamaan Dusun Danau Huling.
“Alhamdulillah, sudah lama tidak ada kegiatan cek kesehatan gratis ini, saya sangat bersyukur,” sambung Mama Amal, salah satu warga.
“Beruntung sekali ada mahasiswa KKN yang mengadakan cek kesehatan gratis ini,” ungkap Mama Khalid.
Lewat kegiatan ini, para mahasiswa/i juga berharap masyarakat Dusun Danau Huling dan Muara Uman bisa membiasakan hidup sehat, termasuk menjaga kebersihan dengan membuang sampah pada tempatnya.
Penulis: Tim KKN Dusun Danau Huling dan Muara Uman
Penyunting: Pusat Humas dan Keterbukaan Informasi