Cabang Kaligrafi Persembahkan Medali Pertama
Malang – Alivia Wardani, mempersembahkan medali Perak sebagai juara 2 pada cabang Kaligrafi kategori Naskah puteri yang digelar di kampus 2 UIN Malang, kota Batu (Rabu, 17/07/2019). Ini adalah medali pertama bagi kontingen UIN Antasari pada perhelatan Pekan Ilmiah, Olahraga, Seni dan Riset (PIONIR) ke IX di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, 15 – 21 Juli 2019.
Alivia yang merupakan mahasiswi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah UIN Antasari saat ditemui menyampaikan bahwa sebelum mengikuti lomba dia telah mempersiapkan segala sesuatunya diantaranya latihan dan minta bimbingan serta koreksi dari guru-guru kaligrafi. “Dengan koreksian tersebut kita bisa tahu dimana kesalahan-kesalahan kita dan saat lomba bisa kita perbaiki” ujarnya. Dan yang paling penting dan tidak terlupakan adalah minta doa restu dari orang tua.
Saat mengikuti lomba kemaren, Alivia mengungkapkan jujur merasa gugup dari awal sampai akhir lomba. “Saya melihat banyaknya peserta dari kontingen lain yang juga hasil karyanya bagus, tapi dalam fikiran saya, saya mencoba meyakinkan diri sendiri bahwa Insya Allah juga bisa memberikan yang terbaik untuk kampus saya, tapi hasilnya tetap tawakkaltu ‘alallah” ungkapnya.
Setelah diumumkan hasil penilaian juri dan ditetapkan sebagai juara kedua dan meraih perak, mahasiswi kelahiran Sungai Habaya ini tidak bisa menyembunyikan kebahagiaan dan rasa syukurnya. “Alhamdulillah, bersyukur dalam lomba kali ini saya bisa memberikan sesuatu untuk UIN antasari. Saya bersyukur dan berterimakasih kepada semua yg telah mendukung dan mendoakan, terutama kedua orang tua” ungkapnya.
Sebelum mengikuti PIONIR IX di Malang, Alivia memiliki segudang pengalaman dan prestasi. Dari tahun 2015, dia telah mengikuti lomba di MTQ ditingkat kabupaten, pertama kali lomba mendapat juara 3 di cabang khat naskah. Tahun 2017 mengikuti MTQ tingkat Provinsi di Banjarmasin dan mendapat juara 1 bidang Khattil Qur’an bidang naskah. Tahun 2018 kembali dapat memeperthankan juara 1 pada MTQ tingkat Provinsi di Tabalong pada bidang yang sama. Tahun 2018 pula ikut dikirim ke MTQ tingkat Nasional di Medan namun belum bisa meraih juara. Pada tahun 2017 yang lalu, Alivia juga mngikuti PIONIR ke VIII di Aceh, di bidang Kaligrafi Naskah, tetapi waktu itu hanya mendapat juara harapan 1.
Setelah PIONIR ke IX ini, Alivia menaruh harapan besar untuk peningkatan prestasi kedepannya. “Setelah ini saya berharap bisa meningkatkan prestasi lagi dalam lomba-lomba berikutnya, dengan terus bekerja keras dan terus latihan. Bukan cuma saya, tapi kita semua harus terus berlatih di bidang kita masing-masing agar bakat yang telah Allah berikan kepada kita tidak sia-sia dan bermanfaat bagi orang lain” pesannya. (rfn/hum)